Artikel dan Berita

Pemeriksaan Radiologi RSI Unisma Malang

Pemeriksaan Radiologi dan Fungsinya Untuk Kesehatan

Category: Artikel, Info Sehat, PKRS Comments: 0

Pemeriksaan radiologi adalah pemeriksaan untuk mendiagnosis dan menunjang prosedur medis yang berguna untuk membantu dokter melihat kondisi bagian dalam tubuh pasien.

Radiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang teknologi pencitraan dimana untuk mengetahui atau mendiagnosis bagian dalam tubuh manusia dengan menggunakan sinar radiasi dan non radiasi yang dijalankan oleh radiografer.

Radiografer merupakan tenaga medis kesehatan yang berkontribusi dalam menjalankan kegiatan di bidang Radiologi. Dimana Radiografer dalam melaksanakan pelayanannya yaitu dengan menggunakan peralatan/sumber yang mengeluarkan radiasi seperti xray/sinar x, ct scan dan non radiasi seperti MRI, USG.

Berapa Lama Proses Radiologi

pemeriksaan radiologi umumnya berlangsung selama beberapa menit dan juga jam tergantung pada bagian tubuh mana yang diperiksa dan tergantung penggunaan alat radiologi serta teknik yang digunakan. Semua itu sesuai dengan klinis serta permintaan dari dokter pengirim.

Efek Samping Pemeriksaan Radiologi

Efek samping pmeriksaan radiologi tidak ada, namun ada bahaya yg ditimbulkan oleh radiasi bila penggunaannya tidak sesuai. Tapi untuk pemeriksaan yang menggunakan cairan kontras yang diberikan bisa menyebabkan pusing, sensasi rasa logam di mulut, mual, muntah, dan gatal.

Pemeriksaan Radiologi

Pemeriksaan radiologi berguna untuk membantu dokter melihat kondisi bagian dalam tubuh pasien menggunakan sejumlah media, seperti sinar-X, medan magnet, gelombang suara, dan cairan radioaktif.

Ada beberapa jenis pemeriksaan radiologi, baik untuk mendiagnosis penyakit maupun membantu prosedur medis, yaitu:

CT Scan 128 Slice

X-Ray Rontgen

USG Ultrasonografi

Perbedaan CT Scan dan Rontgen

Perbedaannya adalah Sinar-X rontgen menggunakan teknik gambar dua dimensi, sedangkan CT scan adalah tiga dimensi hingga dapat mendiagnosa cedera hingga bagian terdalam secara detail.

Keunggulan CT Scan 128 Slice ini adalah Dosis radiasi yang rendah sehingga lebih aman digunakan pada pasien serta alat lebih cepat untuk melakukan scanning. Nah jika #temansehat ingin melakukan pemeriksaan radiologi bisa datang langsung atau buat janji dahulu ke Instalasi Radiologi RSI Unisma Malang.

Jangan tunda berobat #AyokeRSIUNISMAaja

4.7/5 - (3 votes)

Share this post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *